Selasa, 11 Maret 2025

#4 Ramadhan di ESPAGA, Sholat Dhuha Berjamaah

Di bulan Ramadhan, kegiatan belajar mengajar tentu memiliki perbedaan jika dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya. Kegiatan pembelajaran lebih didominasi dengan kegiatan memperkuat sisi spiritual dan karakter. Hal ini diharapkan memperkuat esensi bulan Ramadhan pada diri peserta didik.

Hal yang sama juga terjadi SMP Negeri 4 Satu Atap Kragan (espaga), kegiatan pembelajaran lebih menekankan pada kegiatan pengembangan karakter dan spiritualitas. Mengacu kepada Surat Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Nomor 400.3.5/0175/2025, salah satu poin dalam surat tersebut menyatakan bahwa satuan pendidikan melaksanakan pembelajaran sesuai dengan jadwal kegiatan belajar mengajar yang sudah ditentukan dengan penguatan nilai-nilai keimanan, ketakwaan, akhlak mulia, kepemimpinan dan keadilan sosial.

Berbagai hal yang dilakukan espaga dalam penyesuaian kegiatan belajar mengajar di bulan Ramadhan ini antara lain, menggunakan sebagian jam pembelajaran intrakurikuler untuk kegiatan pengembangan diri peserta didik. Kegiatan yang dimaksud seperti tadarus Al Quran, Sholat Dhuha bersama, zakat fitrah, dan berbagi takjil.

Kegiatan sholat dhuha berjamaah dilaksanakan setiap hari selasa dan sabtu selama bulan Ramadhan. Dikarenakan espaga belum memiliki mushola sebagai sarana ibadah, maka kegiatan sholat berjamaah ini dilaksanakan di Masjid Desa Sendang, Kecamatan Kragan, Kabupaten Rembang. Ketika kegiatan sholat dhuha berjamaah ini dilakukan, maka siswa dan guru serentak berjalan menuju masjid yang jaraknya tidak jauh dari sekolah, dengan membawa Al Quran dan perlengkapan sholat.

Sekitar sembilan puluhan peserta didik espaga dengan senang hati melaksanakan kegiatan ini. Sesampainya di masjid, peserta didik akan segera mengambil wudhu, kemudian memasuki area masjid untuk bersiap melaksanakan sholat dhuha berjamaah.

Kegiatan sholat dhuha ini dilakukan berjamaah, dengan imam adalah salah satu guru epaga. Sholat dhuha berjamaah ini dilaksanakan sekitar delapan rokaat, tujuannya adalah melatih peserta didik melakukan sholat dhuha, agar nanti setelah bulan Ramadhan, peserta didik mampu mengamalkan ibadah ini.

Setelah sholat selesai dilaksanakan, maka dilanjutkan dzikir bersama. Selepas kegiatan dzikir, peserta didik akan segera membentuk kelompok-kelompok untuk melakukan tadarus dan menghafal Al Quran. Setiap kelompok dipandu oleh seorang guru, yang tugasnya membersamai peserta didik dalam tadarus Al Quran.

Kegiatan di Masjid Desa Sendang ini berjalan selama hampir kurang dua jam, ketika waktu menunjukkan pukul sembilan, maka guru dan peserta didik segera bersiap kembali ke sekolah untuk melanjutkan kegiatan pembelajaran yang lain.

Momen bulan puasa ini diharapkan dapat menjadi waktu melatih diri bagi setiap orang untuk lebih baik lagi dalam beribadah. Dengan melatih diri secara disiplin di bulan mulia ini, diharapkan kita menjadi manusia yang bertakwa, tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga di luar bulan Ramadhan. Amin.

Berikut adalah dokumentasi kegiatan sholat dhuha berjamaah:











Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Platform Digital yang Menunjang Pembelajaran, Menurut Pengalaman Saya

Perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat sekarang ini memberikan dampak yang signifikan dalam dunia pendidikan. Ibarat dua sisi ma...