Selasa, 17 Maret 2020

Kesabaran yang (tidak) ada batasnya

Sabar, adalah sebuah kata yang mudah diucapkan namun sulit untuk diamalkan. Sabar merupakan sebuah ilmu yang sangat tinggi, dimana menjadi salah satu syarat agar pertolongan ALLAH diturunkan. Dalam Al Quran ALLAH memerintahkan kita untuk sabar dan sholat dalam menghadapi kehidupan ini, terutama saat kita dihadapkan pada kondisi yang tidak menyenangkan.

Menghilangkan rasa dendam dan sakit hati atas perbuatan tidak menyenangkan yang dilakukan orang lain kepada diri kita juga suatu hal yang sangat sulit dilakukan, walaupun  sangat mudah untuk diucapkan. Perasaan sakit hati yang sangat mendalam akan sangat sulit dihilangkan, dan selalu ada perasaan untuk menuntuk balas atas semua perbuatan yang mereka lakukan. Walaupun kita menyadari kita juga memiliki kesalahan yang banyak.

Sebagai manusia kita memang mempunyai kesalahan, tapi bukan berarti semua kesalahan adalah tanggung jawab kita. Terkadang kita menghadapi orang yang hanya merasa benar sendiri, tanpa merasa diri mereka juga melakukan kesalahan. Kesalahan kecil yang kita lakukan terlihat jelas oleh mereka, mereka permasalahakan, dan masalah yang sebenarnya tidak ada mereka anggap ada. Namun mereka tidak melihat kedalam diri mereka sendiri, kesalahan besar yang mereka lakukan tidak nampak sekali dihadapan mereka.

Pada akhirnya nanti, ALLAH yang menjadi hakim atas semua sengketa, hakim yang paling adil. Hakim yang akan memutuskan segala dendam yang seperti tidak pernah kita maafkan di dunia ini. Semoga ALLAH mengampuniku dan untuk mereka, terserah ALLAH apa yang Dia kehendaki. Tapi untuk semua waktu-waktu yang terampas, pelukan-pelukan dan canda yang mereka ambil, ALLAH akan memberikan keadilan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tugas Koneksi Antar Materi Modul 3.1 - Jefri Adi Setiawan, S.Pd

Tugas Koneksi Antar Materi Modul 3.1 Pengambilan Keputusan berdasarkan Nilai-nilai Kebajikan sebagai Pemimpin Jefri Adi Setiawan, S.Pd SMP N...