Minggu, 30 Agustus 2020

Harus mulai action

Di malam saat tulisan ini ditulis, saya sedang berfikir saya harus membuat perubahan yang berarti dalam hidup saya. Ada banyak sekali perubahan yang harus saya lakukan, mulai dari segi agama, kepribadian dan karir. Semua ini terfikir mungkin karena usia saya yang sudah tidak dapat dikatakan muda lagi, usia saya sekarang adalah 34 tahun, usia yang cukup matang dan memang harus matang dalam menghadapi masalah apapun.

Dari segi agama, saya ingin meningkatkan kualitas agama saya. Saya harus memperdalam ilmu agama dan memperbaiki ibadah serta hubungan saya dengan Allah swt. Saya merasa kualitas ibadah saya harus ditingkatkan lagi, terutama dalam hal sholat. Sholat saya harus tepat waktu, dan yang sunah harus mulai bisa istiqomah dikerjakan. Saya harus bisa menghilangkan rasa was-was dan pikiran negatif yang ada dalam benak saya. Singkatnya, saya harus meningkatkan kualitas hubungan saya dengan Allah swt dengan berbagai cara, salah satunya adalah memperbanyak berdzikir dan membuang serta mengacuhkan semua pikiran yang buruk.

Dalam segi kepribadian, saya harus bisa menjadi orang yang lebih baik lagi. Menjadi orang yang lebih disiplin dan mengisi waktu saya dengan kegiatan yang memiliki manfaat. Saya merasa banyak membuang waktu saya untuk kegiatan yang tidak berguna dan tidak menghasilkan. Langkah awal yang harus saya lakukan adalah mulai banyak membaca dan menulis untuk meningkatkan kualitas kepribadian saya, mulai berolah raga untuk menjaga kebugaran tubuh saya, serta membiasakan untuk memiliki mindset yang positif. Selain itu semua saya harus mengurangi mengakses internet terutama untuk konten-konten yang merusak pikiran saya.

Dari segi karir, saya harus bisa meningkatkan karir saya lebih bagus lagi. Saya telah memilih karir sebagai seorang guru, maka menjadi guru yang profesional dan berkualitas adalah target saya. Saya harus mulai mempersiapkan segala kewajiban saya sebagai seorang guru agar lebih tertata lagi. Saya harus meningkatkan kualitas softskill saya untuk bisa memperluas jaringan pertemanan saya.

Sebagai orang tua, saya mempunyai kewajiban atas masa depan anak saya. Walaupun sekarang yang sedang mendapat anugerah dari Allah berupa masalah keluarga, tapi anak tetaplah anak saya harus bertanggung jawab. Saya berdoa kepada Allah swt semoga anak saya menjadi anak yang soleh dan berbakti kepada orang tuanya, dan kelak Allah memberikan kesempatan kepada saya untuk bisa berkumpul lagi dengan anak saya.

Semua dimulai dari diri saya sendiri, saya tidak bisa mengendalikan orang lain atau hal lain diluar saya. Langkah yang harus saya lakukan adalah memperbaiki ibadah saya dan hati saya. Semoga Allah menuntun saya. Setelah itu adalah melakukan semua yang bisa saya lakukan dengan lebih baik lagi. Semoga Allah memeberikan saya iman yang kuat dan akhir yang khusnul khotimah. Aamiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Koneksi Antar Materi - Kesimpulan dan Refleksi Modul 1.1 : Pemikiran Filosofis Pendidikan Ki Hadjar Dewantara

Dalam modul pertama tentang Pemikiran Filosofis Pendidikan Ki Hadjar Dewantara (KHD) memberikan penjelasan mengenai bagaimana pendidikan seh...